Minggu, 16 September 2012

Cara Meningkatkan Trafic Blog

Dalam dunia blogging, promosi blog merupakan suatu hal yang mutlak harus dilakukan. Hal ini tentu agar blog anda dikenal luas oleh pengguna internet ataupun agar cepat terindeks di search engine. Memang melakukan promosi blog merupakan hal yang sedikit merepotkan, tapi mau tidak mau harus dilakukan jika anda ingin trafik yang masuk ke blog anda tinggi. Berikut ini saya akan memberikan tips-tips bagaimana cara mempromosikan blog berdasarkan pengalaman saya sendiri.

Submit blog ke beberapa search engine
Beberapa search engine besar yang saya rekomendasikan yaitu Google, Yahoo, MSN, dan Bing. Berikut cara melakukan submit ke search engine tersebut.

    Google : buka url www.google.com/addurl, lalu masukkan alamat blog dan isi kode verifikasi dan klik tombol add url.
    Yahoo : buka url https://siteexplorer.search.yahoo.com/submit , lalu masukkan url blog dan juga url feed . Untuk url feed masukan saja http://namablog.blogspot.com/atom.xml
    MSN : buka url http://search.msn.com/docs/submit.aspx?FORM=WSDD2, lalu masukkan url blog.
    Bing : http://www.bing.com/docs/submit.aspx, lalu masukkan url blog anda.

Ada cara yang lebih praktis untuk mendaftarkan blog ke beberapa search engine sekaligus yaitu menggunakan web auto submission diantaranya yaitu www.mypagerank.com dan http://automatic-blog-submission.qarchive.org

Daftarkan blog ke beberapa Blog Directory
Ada banyak sekali blog directory baik lokal maupun dari luar. Namun beberapa yang paling terkenal adalah www.technorati.com, www.mybloglog.com, www.digg.com, www.blogdigger.com, www.del.icio.us, dll.

Lakukan ping setiap mengupdate blog
Jika telah melakukan submit ke search engine, maka dalam beberapa saat blog akan terindeks di search engine. Ping berfungsi untuk memberi tahu kepada search engine bahwa telah melakukan update pada blog . Agar lebih praktis gunakan saja layanan ping otomatis sehingga dapat langsung melakukan ping ke beberapa search engine sekaligus. Berikut beberapa layanan ping otomatis, http://mypagerank.net, www.technorati.com, www.pingomatic.com, www.pingoat.com, www.autopinger.com, dll. Lakukan ping hanya setiap mengupdate blog , karena jika melakukan ping berulang-ulang maka akan dianggap spam.

Bertukar link atau banner
Bertukar link atau banner juga berpengaruh pada trafik blog , karena semakin banyak link ke blog maka akan semakin mudah bagi search engine untuk menemukan blog .

Memberi komentar pada blog lain
Memberikan komentar adalah cara paling ampuh untuk promosi blog. Jangan malas untuk memberikan komentar pada blog lain terutama blog-blog yang mempunya traffic tinggi. pun dapat menggunakan fasilitas shoutbox untuk saling berkomunikasi dan mempromosikan blog namun kekurangannya shoutbox tidak akan memberikan backlink seperti pada kotak komentar.

Itulah beberapa tips untuk meningkatkan trafik blog berdasarkan pengalaman saya, tentu masih banyak cara yang saya sendiri belum ketahui karena saya pun termasuk pemula dalam dunia blogging. Monggo

0 komentar:

Posting Komentar

Cerita Online © 2012. Template by: Ceritaon